Pages

Sunday, June 17, 2007

masih seperti dulu

Degg….. siapa sosok yang baru menaiki tangga itu?? Sosok yang sangat aku kenal tapi sudah hampir 7 tahun ini menghilang. Dia sibuk dengan anak kecil yang digandengnya hingga tidak menyadari keberadaanku disitu, aku masih berdiri kaku, sulit rasanya kaki ini dibawa melangkah.

Pyaaarrrr……sorot mata itu, sorot mata yang masih sama seperti tahun2 lalu, yang selalu kutangkap diantara canda2 teman2 sma saat jam kosong. Sorot mata yang berhasil menghentikan tawaku, yang mebuatku menjadi sedingin es ditengah hangar bingar canda mereka. Sorot mata yang akhirnya terbaca oleh teman2 bahwa ada gita cinta di SMA.

Pertemuan yang tak pernah terbayang sebelumnya, pertemuan singkat yang membuatku meng-flashback ke masa SMA, pertemuan singkat yang masih sangat kaku seperti saat perpisahan dulu, pertemuan singkat yang mampu mereview yang ada diotakku tentangnya. Sorot mata yang begitu pekat, hidung yang mancung, kulit yang masih pekat juga, rambut agak ikal terbelah tengah dan masih selalu tersisir rapi, masih tetap seperti dulu, yang beda hanyalah kau kini kelihatan lebih dewasa, sudah tak terlihat lagi guratan kenakalanmu saat remaja dulu,n finally u found u’r soulmate, congratulation


dedicated to DA Trivero :)

0 comments: